Panduan Memilih Meja dan Kursi Restoran Outdoor

meja dan kursi restoran outdoor

Memilih meja dan kursi restoran outdoor yang baik selalu menyeimbangkan fungsional, desain, dan pertimbangan efesiensi untuk menciptakan pengalaman makan yang nyaman. Area luar ruangan harus sinkron dengan suasana bagian lain dari restoran Anda, selaras dengan konsep dan memastikan kenyamanan pelanggan Anda. Dengan pertimbangan yang cermat dan sedikit bakat desain saat memilih meja dan kursi restoran outdoor, desainer interior dapat menciptakan suasana makan yang nyaman dan harmonis yang membuat pengalaman berkunjung jadi menyenangkan, meningkatkan daya tarik restoran, dan membuat ruang lebih efisien bagi staf.

meja dan kursi restoran outdoor

Berikut ini adalah panduan referensi singkat yang mencakup beberapa hal penting:

Desain dan Konsep Meja dan Kursi Restoran Outdoor

Setiap restoran pasti memiliki nuansanya tersendiri – ini adalah bagian dari identitas yang akan menjadi karakteristik dan menarik para tamu untuk datang mengunjungi restoran Anda. Pastikan pilihan furnitur Anda, baik di dalam maupun di luar sesuai dengan nilai yang ditawarkan restoran Anda. Pertimbangkan estetika desain restoran secara keseluruhan, termasuk dekorasi interior dan elemen brandingnya, lalu terapkan nilai estetika ini ke meja dan kursi restoran di luar ruangan untuk mempertahankan suasana yang konsisten dan berkesinambungan.

Ada banyak cara untuk mewujudkannya. Misalnya, menggunakan furnitur yang terbuat dari bahan yang sama atau dengan palet warna yang sama dapat membantu memberikan kesinambungan pada restoran Anda.

Perhatikan detail seperti bagian bawah meja, tekstur finishing, kenyamanan kursi, desain sandaran, ergonomi armrest, dan elemen dekoratif untuk meningkatkan daya tarik visual dan memastikan kenyamanan bagi tamu Anda, baik di dalam maupun di luar ruangan.

meja dan kursi restoran outdoor

Pikirkan tentang cara untuk menambahkan sentuhan sentimentil personal pada furnitur restoran Anda, seperti dengan kain bantalan khusus atau bantal dengan warna atau pola yang menunjukkan brand Anda. Tim sales kami yang handal dapat membantu memandu Anda dengan jenis bahan dan pelapis yang sedang tren, dan bagaimana Anda dapat menggunakannya untuk membedakan restoran Anda dari yang lain.

Pertimbangkan desain arsitektur bangunan, pemandangan sekitar, dan aksen unik apa pun yang dapat mempercantik desain area outdoor restoran Anda. Apakah itu desain yang minimalis dan modern, natural rustic yang nyaman, atau industrial, desain harus mencerminkan keunikan restoran dan sejalan dengan tamu Anda.

Layout Tempat Duduk Restoran Outdoor

Pelajari area outdoor yang tersedia dan pertimbangkan faktor-faktor seperti ukuran, bentuk, dan pengaturan meja dan kursi restoran outdoor Anda untuk mengoptimalkan tata letak demi fungsionalitas dan kenyamanan.

meja dan kursi restoran outdoor

Ukuran meja dan kursi Anda akan memengaruhi berapa banyak pelanggan yang dapat berkunjung, dan bagaimana orang dapat bergerak.

Pastikan adanya space yang memadai antara meja restoran outdoor Anda untuk memfasilitasi arus lalu lintas dan juga menjaga privasi pengunjung.

  • Umumnya, kursi restoran akan digeser keluar sekitar 45cm dari meja ketika tamu duduk.
  • Berikan space tambahan 45cm untuk mencegah tamu terbentur oleh staf dan pelanggan lain yang lewat.
  • Perhatikan seberapa jauh kaki belakang kursi makan Anda menjulur melampaui sandaran kursi karena dapat menimbulkan bahaya tersandung bagi orang yang lewat.

Tidak ada yang ingin terlalu dekat sehingga mereka merasa seperti berbagi makan malam dengan meja di sebelahnya. Saat Anda memilih meja dan kursi restoran untuk outdoor, ingatlah untuk memilih ukuran dan bentuk yang mengakomodasi berbagai orang dan memaksimalkan kapasitas tempat duduk tanpa berjubal.

  • Meja bundar adalah pilihan yang fleksibel yang memungkinkan Anda untuk mengubah konfigurasi atau mengisi sudut-sudut dengan efisien. Meja bundar juga memungkinkan fleksibilitas lebih dengan memasukkan kursi tambahan, jika diperlukan.
  • Meja persegi yang dapat digabung dan dengan mudah diubah dari kapasitas 2 orang menjadi 4 atau lebih sehingga memberi Anda fleksibilitas untuk menyesuaikan pengaturan tempat duduk dan perjamuan bila diperlukan.
  • Ukuran meja yang Anda butuhkan akan tergantung pada jenis restoran yang Anda desain. Jika Anda bekerja di restoran mewah, Anda mungkin ingin menentukan meja Anda sedikit lebih besar dari biasanya untuk memperhitungkan hidangan tambahan, peralatan makan, dan gelas-gelas cantik yang akan dibutuhkan. Jika restoran Anda lebih mengutamakan kenyamanan atau makanan cepat saji, seperti restoran taco, Anda tidak perlu memperhitungkan banyak ruang sehingga akan lebih fleksibel dalam mengatur ukuran meja Anda.
  • Pengaturan tempat duduk yang fleksibel, seperti furnitur susun atau meja lipat, yang dapat disesuaikan dengan beragam kebutuhan dan perubahan musim sehingga ruang makan outdoor Anda lebih serbaguna.
  • Kursi yang dapat ditumpuk adalah pilihan tepat untuk furnitur restoran outdoor. Ini membuat furnitur lebih mudah untuk ditata, dipindahkan, dan disimpan saat tidak diperlukan. Misalnya, restoran yang menyelenggarakan pernikahan dan acara besar lainnya mungkin perlu menyimpan furnitur mereka dengan aman dan memiliki akses cepat untuk mengubah tata letak tempat duduk.
  • Penyimpanan furnitur adalah hal yang perlu diperhatikan oleh pemilik restoran dengan meja dan kursi restoran outdoor mereka. Baik itu penyimpanan selama musim badai melanda, menyimpan furnitur Anda dengan benar akan mengurangi risiko kerusakan. Pastikan furnitur Anda disimpan di tempat yang kering dan memiliki sirkulais udara yang baik. Anda juga dapat menggunakan penutup furnitur untuk melindungi furnitur Anda. Namun, untuk menghindari kondensasi dan jamur, pastikan Anda membuka penutup untuk memberi ventilasi pada furnitur secara berkala.

Mengoptimalkan alur area ini sama pentingnya dengan menciptakan pengalaman yang nyaman bagi para tamu Anda, serta memastikan staf Anda dapat bekerja dengan aman dan efisien dan memaksimalkan kapasitas tempat duduk.

  • Untuk ketinggian meja makan standar, sekitar 75cm dari lantai. Tentu saja, ada beberapa hal yang bisa disesuaikan, tetapi sebagai standar umum, ini adalah ketinggian untuk tempat makan yang nyaman.
  • Salah satu jarak atau ukuran yeng perlu diperhatikan adalah, jarak antara top meja dan tinggi tempat duduk harus diantara 25-30cm.
  • Saat Anda memilih jenis kursi restoran outdoor untuk melengkapi restoran Anda, Anda dapat memilih kursi minimalis atau dengan armrest. Kursi dengan armrest, seperti namanya, memiliki sandaran tangan. Tergantung pada tinggi meja, tinggi armrest dan desainnya, kursi dengan armrest mungkin tidak dapat dimasukkan ke bawah meja dan akan memakan lebih banyak ruang. Kursi minimalis umumnya akan masuk dengan mudah di bawah meja.
  • Meja atau kursi yang goyang bisa sangat mengganggu saat Anda mencoba menikmati makanan yang enak. Desainer harus mempertimbangkan lantai tempat furnitur akan diletakkan. Permukaan yang tidak rata akan menyebabkan furnitur Anda goyang. Ada beberapa pilihan seperti meja dengan kaki-kaki yang dapat disesuaikan, dan dapat membantu mengurangi masalah ini.
  • Jenis dan warna kain pelapis juga merupakan aspek penting yang harus diperhatikan. Kain untuk outdoor dibuat secara khusus untuk tahan terhadap kondisi cuaca yang sulit dan sering kali tahan UV, jamur, tahan lembab, dan cepat kering.

Material yang Populer untuk Furnitur Restoran Outdoor

Satu hal yang belum kami bahas yaitu rekomendasi untuk memilih meja dan kursi restoran outdoor adalah material terbaik untuk menghadapi kerasnya penggunaan di luar ruangan. Beberapa pertimbangan utamanya adalah:

  • Daya tahan – Selain keausan yang biasa terjadi akibat penggunaan sehari-hari, furnitur outdoor juga terpapar oleh cuaca, termasuk matahari, hujan, angin, dan terkadang bahkan salju atau hujan es, jadi daya tahan itu penting. Pilihlah material seperti aluminium, baja tahan karat, atau rotan sintetis berkualitas tinggi yang dapat menahan cuaca tanpa berkarat atau rusak dengan cepat.
  • Ketahanan terhadap Cuaca – Pastikan material yang digunakan tahan terhadap cuaca. Sebagai contoh, carilah meja dan kursi dengan lapisan tahan UV untuk mencegah pemudaran akibat paparan sinar matahari dan kain tahan air untuk bantal jika memungkinkan.
  • Perawatan -Pilihlah bahan yang mudah dibersihkan dan dirawat karena furnitur outdoor cenderung membutuhkan lebih banyak perawatan daripada furnitur indoor. Furnitur outdoor cenderung menumpuk lebih banyak kotoran dan karena terus-menerus terpapar cuaca, kain pelapis dan sambungan kayu dapat lapuk lebih cepat. Perawatan dan pemeliharaan rutin akan membantu menjaga meja dan kursi restoran outdoor Anda tetap terlihat cantik. Misalnya, aluminium dan baja tahan karat adalah pilihan material yang rendah perawatan yang dapat dengan mudah dibersihkan dengan sabun dan air.

1. Stainless Steel

Stainless steel adalah pilihan yang patut dipertimbangkan untuk furnitur restoran outdoor, yang terkenal dengan daya tahan, ketahanan terhadap korosi, dan daya tarik estetika yang tak lekang oleh waktu. Kekuatan dan kemampuannya untuk bertahan dalam kondisi luar ruangan yang keras membuat furnitur stainless steel menjadi pilihan yang andal dan tahan lama di hampir semua lingkungan. Baik itu menghiasi kafe yang bermandikan sinar matahari, dibawah teras, atau restoran di tepi pantai, meja dan kursi restoran outdoor dari stainless steel akan dengan mudah memadukan gaya, daya tahan, dan fungsionalitas untuk menciptakan pengalaman makan yang menyenangkan.

2. Kayu meja dan kursi restoran outdoor

Kayu dapat menambah kesan alam dan pesona yang otentik pada area makan di luar ruangan. Saat memilih kayu untuk penggunaan di luar ruangan, kami sarankan untuk memilih kayu dengan kepadatan tinggi seperti jati, sono, atau bengkirai. Kayu jati terkenal akan keindahan dan ketahanannya terhadap berbagai hal. Kayu jati memiliki ketahanan pada pembusukan berkat seratnya yang rapat dan kandungan minyaknya yang tinggi. Tidak hanya itu, kayu jati juga menambahkan sentuhan kemewahan dan keanggunan pada ruang makan di luar ruangan. Ketika Anda memilih meja kayu untuk penggunaan di luar ruangan, penting untuk diingat bahwa kayu membutuhkan perawatan rutin. Furnitur kayu yang ditreatment khusus untuk kebutuhan outdoor untuk perlindungan terhadap cuaca.

3. Furniture dengan Laminasi

Melakukan laminasi pada furnitur adalah pilihan yang sangat baik (dan hemat biaya) untuk meja restoran outdoor. Ini adalah salah satu pilihan yang paling tahan lama dan tahan cuaca yang tersedia. laminasi ini bersifat padat namun lentur, seperti plastik, dan sangat kuat serta tahan air, menjadikannya pilihan populer untuk penggunaan di luar ruangan.

meja dan kursi restoran outdoor

Kesimpulan meja dan kursi restoran outdoor

Meja dan kursi restoran outdoor dapat membuat perbedaan besar pada pengalaman pengunjung di tempat Anda. Pastikan Anda mempertimbangkan dengan cermat bahan yang sesuai dengan desain Anda, sekaligus memilih bahan material yang mudah dirawat.

Suasana yang berkesinambungan antara area indoor dan outdoor akan membantu menciptakan lingkungan yang harmonis. Pikirkan tentang alur area makan outdoor Anda. Sama seperti di dalam ruangan, jalan setapak dan bagaimana orang bergerak di dalam ruangan akan memiliki efek besar pada staf dan tamu Anda.

Perencanaan dan research akan membuat perbedaan besar dalam menentukan meja dan kursi restoran outdoor. Dan tentu saja, tim penjualan kami yang berbakat di Art Natural Wood. dapat membantu memandu Anda melalui seluruh proses untuk membantu Anda mencapai visi Anda dan menghidupkan ruang makan outdoor Anda. Salah satu keuntungan bekerja sama dengan Art Natural Wood. adalah adanya pilihan kustomisasi yang tak terbatas untuk menciptakan desain yang mencerminkan identitas unik restoran Anda dan membedakannya dari kompetitor. Karena furnitur custom dibuat sesuai pesanan, kami menawarkan segudang pilihan bagi para konsumen untuk menyesuaikan pilihan furnitur dengan estetika yang Anda cari.

Untuk memilih produk-produk furniture berkuailtas kunjungi halaman katalog Art Natural Wood. Dan kunjungi showroom Art Natural Wood untuk melihat produk kami secara langsung.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *